Down Swan, Film Yang Unik dan Berbeda

JAKARTA - Adiksi Films mempersembahkan sebuah film drama keluarga yang unik dan berbeda dari kebanyakan film yang sudah ada. Dengan mengangkat tema down syndrom, dimana tokoh utama anak-anak dalam film ini menderita keterbelakangan perkembangan fisik dan mental yang diakibatkan adanya abnormalitas perkembangan kromosom. Tentu tidak mudah membuat film dengan pemain anak-anak yang harus memerankan sosok yang menderita kebutuhan khusus,” ujar  Fuad Akbar selaku sutradara.


Tim Produksi dan Pemain Film Down Swan saat Press Conference

Fuad Akbar tergolong nekat karena sudah menjadi rahasia umum, menyutradari anak-anak itu tidaklah mudah, apalagi dengan karakter khusus yang menderita penyakit, tentunya jauh lebih sulit. Film Down Swan dibintangi oleh Putri Ayudya, Arina Dhisya, dan Ariyo Wahab, serta banyak pemain pendukung lainnya.

Down Swan merupakan film drama keluarga yang bercerita seputar konflik kehidupan kisah cinta keluarga. Namun yang berbeda adalah pola penyampaiannya. ‘Cinta’ dalam Down Swan berusaha memotret cinta dan pengorbanan yang luar biasa antara orangtua dan anaknya. Film ini dengan berani mengangkat sisi pengorbanan dari orangtua terhadap cita-cita anaknya yang mempunyai kebutuhan khusus. Hal ini bukanlah sesuatu yang mudah untuk diterima bagi orangtua manapun, namun fakta inilah yang menggugah kami sebagai rumah produksi, untuk mengangkatnya ke dalam sebuah cerita layar lebar.” Sambung Fuad Akbar.

Sebagai sebuah karya, Down Swan memang diharapkan dapat diapresiasi dengan baik oleh masyarakat pada umumnya dan sebagai wujud dari awareness tentang disabilitas. Film ini dapat terlaksana dengan baik berkat kolaborasi yang sempurna antara Eksekutif Produser Rini Sujiyanti dan dr Sardjono, Produser Salwa Fauzia, yang didampingi oleh produser pendamping, Ninin Musa serta dukungan penuh dari seluruh pemain dan kru yang terlibat.


Salwa Fauzia selaku Produser berharap film ini dapat diterima oleh seluruh lapisan masyarakat di Indonesia pada umumnya, sebagai sebuah karya film drama keluarga yang bisa menghibur dan dinikmati bersama keluarga.

Jaringan Berita
Jaringan Berita Menjaring informasi menjadi berita yang faktual berdasarkan data yang sebenarnya.

Posting Komentar untuk "Down Swan, Film Yang Unik dan Berbeda"