PT Pegadaian (Persero) kembali meluncurkan program terbarunya, Cicil Perhiasan. Melalui anak usahanya, Galeri 24, program Cicil Perhiasan diharapkan bisa memudahkan masyarakat untuk membeli emas dan perhiasan tanpa harus membayar tunai.
Peresmian program Cicil Perhiasan langsung dihadiri oleh Direktur Uama PT Pegadaian (Persero), Kuswiyoto, Pimpinan Wilayah Pegadaian Wilayah Bandung, Kepala Koperasi dan UMKM Bandung, serta Ketua Kadin Bandung.
Seluruh tamu undangan dan nasabah premium Pegadaian dihibur oleh lantunan suara merdu Yuni Shara. Usai menghibur tamu undangan, Yuni Shara yang juga terpilih menjadi Brand Ambassador Pegadaian tampil dalam acara talk show bersama Pimpinan Wilayah Pegadaian Wilayah Bandung, Udin Salahuddin (8/4).
Kehadiran program Cicil Perhiasan mendapat respon positif dari masyarakat khususnya kalangan perempuan yang tidak hanya menjadikan emas dan perhiasan sebagai pelengkap mempercantik diri, tapi juga bagian dari investasi.
Salah satu koleksi perhiasan Galeri 24 |
Direktur Uama PT Pegadaian (Persero), Kuswiyoto mengatakan program Cicil Perhiasan sengaja diluncurkan demi memenuhi kebutuhan masyarakat untuk membeli emas dengan kualitas yang baik.
"Jadi ini memang benar-benar kita luncurkan untuk kepentingan masyarakat luas ya, diamana masyarakat itu sebenarnya kan, terutama para ibu-ibu ya, meskipun bapak-bapak juga senang ya, untuk mendapatkan emas terutama perhiasan dengan harga terjangkau dengan kualitas yang sangat bagus."
Galeri 24 tersebar di seluruh Indonesia dengan total 105 outlet. Meskipun memiliki ratusan outlet, Galeri 24 juga hadir di aplikasi platform digital. Kuswiyoto menambahkan bahwa kehadiran aplikasi digital Galeri 24 menjadikan transaksi kian mudah.
"Saya sebagai Dirut kan harus nyoba aplikasi ini. Sangat cepat, hitungannya sangat cepat, nggak ada lima menit transaksi sudah ada. Jadi ini adalah satu kemudahan yang kami berikan kepada masyarakat banyak terutama pengguna pegadaian digital untuk melakukan transaksi pembelian perhiasan emas atau emas logam mulia dengan cara mencicil yang praktis."
Fashion Show Perhiasan pada peluncuran Cicil Perhiasan (8/4) |
Peresmian Cicil Perhiasan diramaikan dengan gelaran Fashion Show Perhiasan oleh para desainer ternama tanah air, Malik Moestaram dan Sikie Purnomo. Perhiasan yang dipamerkan hari itu semakin istimewa dengan balutan busana mewah rancangan Malik Moestaram dan Sikie Purnomo.
Posting Komentar untuk "Dirut Pegadaian Resmikan Cicil Perhiasan di Bandung"